, Deputi Direktur Pengembangan Produk dan Edukasi Departemen Perbankan Syariah – Setiawan Budi Utomo
, Deputi Direktur Pengembangan Produk dan Edukasi Departemen Perbankan Syariah – Setiawan Budi Utomo

iB Blogger Meet Up Ajang Strategis Sosialisasi Keuangan Syariah secara Masif

iB Blogger Meet Up 2015 adalah sebuah ajang yang sangat penting didalam mensosialisasikan keuangan syariah secara masif di tanah air.

, Deputi Direktur Pengembangan Produk dan Edukasi Departemen Perbankan Syariah – Setiawan Budi Utomo
Deputi Direktur Pengembangan Produk dan Edukasi Departemen Perbankan Syariah – Setiawan Budi Utomo

Salah satu pembicara dalam kegiatan iB Blogger Met Up 2015 yang diselengarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bekerjasama dengan MySharing, Deputi Direktur Pengembangan Produk dan Edukasi Departemen Perbankan Syariah – Setiawan Budi Utomo mengatakan, bahwa kegiatan iB Blogger Meet Up adalah sangat penting dalam mensosialisasikan keuangan syariah secara masif di tanah air.

“iB Blogger Meet Up ini sangat penting karena para blogger itu adalah bagian dan mitra strategis dalam diseminasi dan mensosialisasikan perkembangan produk dan lembaga keuangan syariah ke masyarakat, dengan tanpa batas waktu dan wilayah di era on linbe ini. Dan peran itu sangat strategis dan juga sangat efektif untuk mengakselerasi gerakan literasi keuangan syariah ke masyarakat luas,” papar Setiawan kepada MySharing di sela-sela kegiatan iB Blogger Meet Up 2015 di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, akhir pekan lalu (5/12/2015).

Menurut Setiawan, kegiatan iB Bloger Meet up ini perlu terus digalakkan, dan bisa diselenggarakan di kota-kota lainnya di tanah air, sebagai ajang mempertemujkan para blogger di masing-masing kota guna saling bertemu dan mendiskusikan serta menguatkan ilmu mengenai keuangan syariah.

“Ini perlu copy darat dan menyamakan persepsi serta mengasah kembali pengetahuan para blogger keuangan syariah, agar ke depan mereka lebih mengenal lagi dan lebih efektif lagi didalam mensosialisasikan keuangan syariah dalam posting blog mereka,” lanjut Setiawan.

Menurut Setiawan, berdasarkan pengamatannya, para blogger keuangan syariah ini sangat antusias untuk bisa mengkampanyekan keuangan syariah ke seluruh masyarakat luas di tanah air.

“Mereka sangat bersemangat dan siap bersinergi untuk mengkampanyekan keuangan syariah, karena keuangan syariah ini diyakini oleh mereka sebagai solusi dari krisis keuangan maupun ekonomi kita,” demikian Setiawan Budi Utomo.