PT AIA Financial dan PT Bank CIMB Niaga Tbk. meluncurkan produk proteksi dan investasi berbasis syariah, Fortuna Amanah pada hari ini, Kamis (6/8).
Appointed Actuary AIA Financial, Lim Chet Ming, menuturkan Fortuna Amanah menyempurnakan produk sebelumnya, Fortuna X-tra Plus Syariah dengan sejumlah fitur yang lebih baik. Langkah itu, jelas Chet, dilakukan sejalan dengan semakin bertumbuhnya asuransi syariah.
“Melihat pertumbuhan asuransi syariah di Tanah Air yang terus meningkat, saya yakin produk keuangan syariah akan semakin diminati,” ungkapnya di sela-sela peluncuran.
Produk hybbrid unitlink syariah tersebut akan memberikan proteksi hingga usia 80 tahun dengan pilihan jenis investasi atau fund baru, berupa IDR Dynamic Fund Syariah dan IDR Growth Equity Syariah Fund.
- Bank Muamalat Bersinergi dengan Mega Insurance Upayakan Proteksi Asuransi Syariah
- PRUAnugerah Syariah: Siapkan Warisan Hingga Miliaran Mulai Kontribusi Rp500 Ribu Per Bulan
- Allianz Indonesia Tingkatkan Literasi Keuangan dan Asuransi di ISR TAA 2023
- Asuransi Generali Raih “Top Agen of The Year”, Bukti Nyata Komitmen Generali Indonesia Cetak Agen Berkualitas
Kontribusi atau premi yang dibayarkan, jelas Chet, tidak akan berubah selama masa perlindungan.[su_pullquote align=”right”]”Melihat pertumbuhan asuransi syariah di Tanah Air yang terus meningkat, saya yakin produk keuangan syariah akan semakin diminati.”[/su_pullquote]
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Consumer banking CIMB Niaga Samir Gupta mengatakan kerja sama diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan lini bisnis bancassurance. “Fokus kami adalah untuk selalu memberikan nilai lebih kepada nasabah,” ungkapnya.
Fortuna Amanah akan didistribusikan ke nasabah melalui 563 kantor cabang CIMB Niaga yang tersebar di seluruh Indonesia.